IG atau Instagram adalah salah satu sosial media yang sangat populer sekarang ini.

Karena merupakan aplikasi sosial media, tentunya Instagram mempunyai fitur pesan, layaknya di Twitter, Facebook, WhatsApp dan lainnya.

Nama fitur pesan di Instagram adalah DM.

Pengertian DM di Instagram

DM kepanjangan dari Direct Message yang berarti pesan langsung.

Sesuai namanya, jadi fitur DM ini memungkinkan kamu untuk mengirimkan pesan berupa teks, gambar hingga video.

PS: DM ini adalah salah satu dari banyaknya istilah di Instagram

Fungsi DM di Instagram

Kalau kamu sudah tahu pengertian fitur DM di Instagram, kamu harus tahu juga fungsinya.

Berikut beberapa fungsi direct message di Instagram:

  • Bisa mengirimkan teks, gambar, pesan suara dan video yang ada di galeri
  • Dapat memberitahukan lokasi ke pengguna lain
  • Bisa mengirimkan postingan
  • Mengetahui status online atau offline dari pengguna lain
  • Mengetahui kapan terakhir online pengguna lain
  • Mengirimkan pesan ketika kamu di tag pada story atau postingan pengguna lain

Cara DM Instagram Lewat HP

Untuk menggunakan fitur DM Instagram ini cukup mudah.

Panduan ini bisa kamu gunakan untuk HP Android maupun iOS. Sedangkan pengguna PC, mungkin bisa mengakses Instagram melalui situs.

Berikut beberapa langkah untuk menggunakan fitur DM Instagram:

1. Buka Aplikasi Instagram

Klik Aplikasi Instagram

Langkah pertama buka aplikasi Instagram. Kalau kamu baru ingin memakainya, maka bisa download dan install aplikasinya terlebih dahulu.

Kalau sudah, silahkan daftar untuk membuat akun Instagram baru. Supaya lebih mudah, kamu bisa mendaftarkannya lewat Email atau Facebook.

Sedangkan kalau kamu sudah punya akun, langsung saja login ke Instagram tersebut dengan memasukkan username dan password.

2. Buka Fitur DM (Direct Message)

Buka Fitur Direct Message Instagram

Setelah membuka aplikasi Instagram dan login dengan akun kamu, maka timeline seperti postingan atau story pengguna lain akan muncul.

Selanjutnya kamu bisa membuka fitur DM dengan klik ikon mesengger di bagian kanan atas.

Kalau bingung, kamu bisa swipe layar Instagram ke kanan. Maka akan langsung ke fitur DM.

Baca Juga: Ukuran Feed Instagram yang Perlu Kamu Tahu

3. Mengirimkan Pesan di Instagram

Jika kamu sudah membuka fitur DM, maka hanya perlu mencari pengguna lain yang ingin dikirimkan pesan.

Berikut cara mengirimkan pesan di Instagram:

  1. Pertama kamu bisa klik ikon menulis yang berada di bagian kanan atas.
Cari Pengguna Lain di DM Instagram
  1. Kemudian silahkan cari nama akun Instagram yang ingin kamu kirimi pesan. Kamu bisa mencarinya dengan mengetikkan namanya di kolom yang disediakan.
  2. Jika sudah menemukan akun yang ingin dikirimi pesan, silahkan kamu klik dan pilih menu Obrolan.
Mulai Obrolan Pengguna Lain DM Instagram
  1. Setelah itu kamu bisa mulai melakukan obrolan. Seperti mengirimkan kata, pesan suara, gambar maupun video.
Kirim Pesan di Direct Message Instagram
  1. Terakhir, kamu dapat klik Kirim untuk mengirim pesan yang ingin disampaikan ke pengguna tersebut.

Jika sudah, kamu sudah bisa saling berkomunikasi secara pribadi di Instagram dengan akun tersebut.

Pastikan internet kamu terkoneksi dengan baik, jika tidak maka fitur DM di Instagram ini tidak akan bisa mengirimkan pesan.

Kesimpulan

Sederhananya, fitur DM atau singkatan dari Direct Message ini berfungsi untuk mengirimkan dan menerima pesan ke sesama pengguna Instagram.

Nah sekarang kamu sudah tahu pengertian DM, fungsi-fungsi dan cara menggunakannya. Itu saja pembahasan mengenai arti dari DM di Instagram.

Untuk Apa DM di Instagram?

DM di Instagram berguna untuk mengirim pesan berupa teks, gambar, video hingga postingan ke pengguna lainnya dalam obrolan tertutup.

Berapa banyak penerima DM Instagram?

Kamu bisa membuka obrolan pribadi dengan pengguna lain, maupun obrolan grup dengan anggota yang lebih banyak